“Sudahi Disini” Menjadi Langkah Bijaksana Minodrama dalam Menutup Hubungan yang Sudah Tidak Sehat

“Sudahi Disini” Menjadi Langkah Bijaksana Minodrama dalam Menutup Hubungan yang Sudah Tidak Sehat

Sumber foto : Diambil dari siaran pers Minodrama

Single terbaru “Sudahi Disini” juga turut menjembatani Minodrama menuju album penuh perdana mereka yang dikabarkan akan segera dirilis dalam waktu dekat

Kancah musik hari ini tak hanya diwarnai oleh gejolak para musisi/band pendatang baru, muka-muka terdahulu pun kembali bergeliat menunjukkan kebolehan melalui karya-karya musik terkini mereka. Minodrama, sebagai salah satu supergroup yang berbasis di Kota Bandung kembali mengusung nomor terbaru mereka yang bertajuk “Sudahi Disini” pada pertengahan bulan Desember lalu.

Minodrama yang dihuni orang-orang lama di skena musik independen kota Bandung ini,  terdiri dari Ugenx dari band Nudist Island, Firman yang pernah bermain bersama Savor Of Filth, Ugih dari Noin Bullet, serta Rasid dari band Skarangska. Keempatnya memiliki rekam jejak bermusik yang terbilang panjang dengan jam terbang di band mereka sebelumnya. Tak heran jika dari segi musikalitas maupun lirik, Minodrama menyajikan materi-materi musik yang matang.

Minodrama pun menyampaikan jika kali ini, dalam single terbaru yang diberi judul “Sudahi Disini” mereka bercerita tentang kondisi sebuah hubungan yang memang jika sudah tidak sehat, sebaiknya tidak usah dipaksakan lagi. Terlebih jika memaksakan akan lebih menyakitkan, maka mungkin lebih bijaksana jika kalimat "Sudahi Disini" menjadi jembatan menuju hidup yang lebih baik.

Secara gamblang kisah yang diceritakan tersebut lantas disampaikan melalui lirik lagu "Sudahi Disini", kemudian dibalut dengan musik catchy dan emosional ala Minodrama. Masih berbahasa Indonesia serta sarat dengan karakter Minodrama yang sedikit banyak mulai terasa lebih kuat, baik itu secara lirik, musik dan sound.

Selain itu, single terbaru “Sudahi Disini” juga turut menjembatani Minodrama menuju album penuh perdana mereka yang dikabarkan akan segera dirilis dalam waktu dekat. Dirilis dibawah bendera label Duabelas Suara Nada, “Sudahi Disini” telah mengudara di berbagai layanan digital streaming platform bersamaan dengan format video lirik yang digarap oleh Hilman Wirahman, yang tayang melalui kanal YouTube Minodrama.

BACA JUGA - Sky of Justice Lewati Tahun 2023 dengan Debut Album ‘Distraksi Rasa’

View Comments (0)

Comments (0)

You must be logged in to comment.
Load More

spinner